phone: +420 776 223 443
e-mail: support@londoncreative.co.uk

Pengertian Organisasi, Manajemen, dan Tata Kerja

A. Organisasi

Pada pertemuan kali ini, penulis akan mempersembahkan sebuah pokok bahasan yang mungkin telah umum diketahui yaitu mengenai Organisasi, Manajemen dan Tata Kerja (Metode), dalam berbagai tingkatan sosial maupun lainnya.

Pengertian Organisasi
Istilah organisasi sudah tidak asing di dengar, dalam satu kesatuan bidang yang sederhanapun sudah dianggap sebagai organisasi, contohnya dalam dunia pendidikan dikenal dengan istilah perkumpulan-perkumpulan atau organisasi ekstrakulikuler, maupun perkumpulan-perkumpulan atau organisasi yang khusus intern sekolah yang biasa dikenal OSIS (Organisasi Siswa Intera Sekolah), atau contoh lainnya adalah dalam bermasyarakat sering kita dengar dengan istilah OrMas (Organisasi Masyarakat). Jadi Organisasi dapat diartikan sebagai suatu perkumpulan yang memiliki struktur kepemimpinan dalam satu visi dan misi, untuk mencapai tujuan yang diinginkan organisasi itu sendiri secara bersama-sama.

B. Manajemen

Secara segi tata bahasa kata manajemen di ambil dari kata bahasa inggris yaitu “manage” yang berarti mengurus, mengelola, mengendalikan, mengusahakan, memilah dan memilih

Pengertian Manajemen
suatu proses yang terdiri dari rangkaian kegiatan, seperti perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, pemilihan, pengendalian/pengawasan, yang dilakukan untuk menetukan dan mencapai tujuan yang telah ditetapkan melalui pemanfaatan sumberdaya manusia dan sumberdaya lainnya yang mendahulukan suatu kebutuhan yang paling dianggap penting.


C. Tata Kerja

Setiap suatu bidang pekerjaan, atau melakukan suatu kegiatan pasti memiliki urutan proses/cara untuk mencapai suatu tujuan yang dinginkan, dan proses itu diartikan sebagai tata kerja atau metode.

Tata kerja atau metode sendiri adalah satu cara bagaimana (how) agar sumber – sumber dan waktu yang tersedia dan amat diperlukan dapat dimanfaatkan dengan tepat sehingga proses kegiatan manajemen dapat dilaksanakan dengan tepat.

Dari ketiga unsur diatas yaitu Organisasi, Manajemen, dan Tata Kerja (Metode) yang saling berhubungan, untuk menghasilkan keputusan yang bisa diputuskan oleh pemimpin dari organisasi.

sumber :  http://www.kisutmengkerut.com/2012/10/arti-pentingnya-organisasi-dan-metode.html

0 komentar: